Posts

Showing posts from July, 2024

Penuh Kejutan Emosional Film “Heartbreak Motel” Bawa Tema Cinta Segitiga

Image
   Jakarta, 26 Juli 2024,  Film persembahan Visinema Pictures “Heartbreak Motel” yang diadaptasi dari novel bestseller karya Ika Natassa berjudul sama, siap hadir di bioskop untuk membawa penonton dalam sebuah perjalanan cinta yang penuh gejolak, patah hati, dan penemuan diri. “Heartbreak Motel” disutradarai oleh Angga Dwimas Sasongko dan dibintangi oleh aktor-aktor ternama Indonesia dan para Pemenang Piala Citra FFI untuk Pemeran Utama Terbaik, Laura Basuki, Reza Rahadian, dan Chicco Jerikho.    “Heartbreak Motel” menceritakan kisah Ava (Laura Basuki), seorang aktris terkenal yang merindukan cinta sejati di balik gemerlapnya dunia selebriti. Kehadiran Malik (Reza Rahadian), aktor pujaan dan Raga (Chicco Jerikho), seorang pria yang tidak tahu tentang dunia selebriti semakin memperumit kisah cintanya. Ava harus memilih antara cinta yang glamor dan familiar, atau cinta yang sederhana namun tulus. Pertemuan Ava dengan Malik dan Raga membawanya pada sebuah cinta segitiga yang penuh keragua

Trailer Dari Film “KAKA BOSS” Karya Arie Kriting Tampilkan Drama Keluarga

Image
  Jakarta, 24 Juli 2024, Imajinari mempersembahkan film komedi drama “KAKABOSS” karya sutradara Arie Kriting yang akan tayang di seluruh jaringan bioskop Indonesia mulai tanggal 29 Agustus 2024. Menyambut perilisan dari film tersebut, Imajinari merilis official trailer melalui akun Instagram @imajinari.id dan @film.kaka.boss yang memperlihatkan premis atau jalan cerita dari film “KAKA BOSS”.    Film ini mengisahkan kehidupan Ferdinand ‘KAKA BOSS’ Omakare, seorang preman sekaligus debt collector asal Indonesia Timur yang ditakuti di Jakarta dan sedang berada di dalam penjara. Selepas keluar dari penjara, KAKA BOSS tiba-tiba memutuskan untuk beralih profesi menjadi seorang penyanyi demi membuat anak perempuannya merasa bangga. Selain memperlihatkan jalan cerita, trailer dari film “KAKA BOSS” juga memberikan gambaran bahwa filmnya nanti akan terasa hangat karena mengangkat tema keluarga serta menekankan kalau filmnya bergenre komedi dengan menyajikan berbagai kelucuan yang ada di dalamnya

Romantisnya Morgan Oey dan Valerie Thomas Dalam Film Romeo Ingkar Janji

Image
             Jakarta, 19 Juli 2024, Adhya Pictures bersama Creative Power Management mempersembahkan film drama romansa terbaru mereka, “Romeo Ingkar Janji” yang akan tayang mulai 25 Juli di seluruh jaringan bioskop Indonesia. Film yang disutradarai oleh Emil Heradi ini bukan hanya sekadar kisah romansa biasa, namun juga menghadirkan kisah cinta yang manis di tengah takdir yang magis.    Film “Romeo Ingkar Janji” mengisahkan Romeo dan Agatha, dua insan yang merasa tidak utuh yang bertemu dan saling melengkapi. Keduanya pun menjadi semakin dekat dan saling jatuh cinta, meski pada akhirnya takdir kerap memisahkan dan mempertemukan mereka kembali dengan cara-cara yang tak terduga.     Bukan hanya menghadirkan drama romansa biasa, film “Romeo Ingkar Janji” juga menyajikan eksplorasi cinta pada sahabat dan keluarga. Skenario dari film ini ditulis oleh pemenang penulis peraih Piala Citra untuk Skenario Adaptasi Terbaik FFI 2018, Titien Wattimena, bersama dengan Lynda Ulviana. Selain itu, fil

Neona merilis Mini Album Terbaru dalam judul “Pretty Girl Rock”

Image
       Talenta-talenta musisi muda di Indonesia memang tidak ada habisnya. Banyak sekali karya-karya terbaik dilahirkan dari musisi muda ini, yang akhirnya menambah warna untuk industri musik di Indonesia. Neona merupakan salah satu musisi yang juga memberikan warna tersendiri di dunia musik dengan bakat musik dan menarinya. Berangkat dari musisi cilik, Neona seolah memantapkan langkah dan siap untuk lebih serius merilis karyanya lewat sebuah mini album terbaru bertajuk “Pretty Girl Rock” dengan focus track dengan judul yang sama.   Bercerita tentang proses pembuatannya, Neona bersyukur bisa ikut langsung dalam proses pembuatan lagu-lagu di mini album ini termasuk proses penulisan lagunya. Dia bahkan sampai membuat workshop khusus untuk menulis lagu-lagu tersebut, hal yang pertama kali ia lakukan sebagai musisi. Workshop dilakukan selama lima hari dan dibantu oleh Tatsuro Miller produser asal Malaysia dan Simhala Avadana A&R Trinty Optima Production, Neona mencurahkan apa yang di

Sheryl Sheinafia Tetap Tunjukan Eksistensi Dengan Kolaborasi Bersama Jinan di Single “OH! All My Love”

Image
     Nama Sheryl Sheinafia memang sudah tidak asing di industri musik Indonesia, sejak kemunculan pertamanya, Sheryl termasuk musisi yang sangat produktif dengan merilis deretan single yang sudah  menjadi soundtrack bagi banyak penikmat musik Indonesia.             Kini, lewat label independen miliknya yang  bernama Safe Space Studios, Sheryl kembali merilis single yang merupakan kolaborasinya bersama Jinan Laetitia bertajuk ‘Oh! All My Love’. Lagu ‘Oh! All My Love’ ini sendiri menjadi soundtrack dari serial lokal yang diperankan oleh beberapa bintang ternama seperti Tissa Biani, Jihane Almira, Tanta Ginting, Antonio Blanco Jr. dan Kevin Julio.      “Aku senang bisa bekerjasama dengan Jinan,” ungkap Sheryl. “Aku mengagumi karya-karyanya dan proses rekaman single inipun juga sangat seru karena kami saling bertukar ide selama proses rekaman vokal,” lanjutnya berkisah. Single yang dirilis tanggal 28 Juni 2024 lalu ini memang menghadirkan lirik yang  empowering dengan melodi yang energik k

Film “Kaka Boss” Angkat Kisah Keluarga Indonesia Timur

Image
    Jakarta, 10 Juli 2024, Setelah “Ngeri-Ngeri Sedap”, “Jatuh Cinta Seperti di Film-Film”, “Agak Laen”, dan “Harta Tahta Raisa”, rumah produksi Imajinari kini mempersembahkan film kelimanya, sebuah komedi keluarga berjudul “Kaka Boss” yang disutradarai Arie Kriting. Melalui akun Instagram @film.kaka.boss dan @imajinari.id, film “Kaka Boss” merilis official poster pada Selasa, 9 Juli 2024.   Dalam official poster yang meriah dengan ornamen etnik Indonesia Timur warna tersebut tampak para bintang utama di film ini. Pemeran utama Godfred Orindeod yang memerankan Ferdinand ‘Kaka Boss’ Omakare menjadi sentral official poster. Ia yang memegang mikrofon, bersanding dengan Glory Hillary. Sementara di bawah mereka, juga hadir Mamat Alkatiri, Nowela Mikhelia, Ernest Prakasa, Putri Nere, dan Abdur Arsyad.   Ini menjadi film debut bagi bintang muda Glory Hillary yang saat ini masih duduk di bangku SMA. Ia belum pernah memiliki pengalaman akting, dan lebih banyak bergelut dengan dunia musik yang i

Film Seni Memahami Kekasih Rilis Teaser Poster Dan Tampilan Perdananya

Image
   Jakarta, 5 Juli 2024, IDN Pictures merilis teaser poster dan tampilan perdana (first look) film drama komedi romantis terbaru dari produser Susanti Dewi dan sutradara Jeihan Angga, “Seni Memahami Kekasih.” Melalui perilisan teaser poster dan first look, IDN Pictures sekaligus mengumumkan jadwal rilis film pada 5 September 2024.    Teaser poster yang dirilis pada 4 Juli 2024 melalui akun Instagram @idnpictures dan @film__smk menampilkan Elang El Gibran sebagai Agus Mulyadi (Agus Magelangan) dan Febby Rastanty sebagai Kalis Mardiasih yang mengenakan helm dan mengendarai sepeda motor, dengan latar belakang para pemeran lain di antaranya Sisca Saras, Devina Aureel, Desy Genoveva, Yusril, dan Benecdivity.      Sementara pada first look yang dirilis pada 5 Juli 2024 dan dapat disaksikan melalui akun Instagram @idnpictures dan kanal YouTube IDN Pictures, menampilkan Elang El Gibran dan Febby Rastanty sebagai sepasang kekasih yang sederhana namun jenaka. Keduanya menjalin hubungan percintaa

Film Pusaka Kisah Tentang Keris Terkutuk Pencabut Nyawa Memberikan Horor Mencekam Di Setiap Adegannya

Image
    Jakarta, 12 Juli 2024, Setelah film Tuhan Izinkan Aku Berdosa rilis di bulan Mei, film Sengkolo Malam 1 Suro tayang di bulan Juni, di bulan Juli kali ini MVP Pictures berkolaborasi dengan A&Z Films akhirnya merilis film terbarunya berjudul Pusaka. Disutradarai oleh Rizal Mantovani yang sebelumnya menyutradarai film Kereta Berdarah (2024) dan dibantu oleh Husein M. Atmodjo untuk penulisan cerita. Film Pusaka mulai bisa dinikmati oleh seluruh pecinta film tanah air di bioskop mulai tanggal 18 Juli 2024.    Pusaka menceritakan tentang sebuah rumah besar milik seorang kolektor bernama Risang Wisangko (Slamet Rahardjo Djarot) yang telah wafat dan memberikan pesan terakhir kepada kedua anaknya Randi Wisangko (Bukie B. Mansyur) dan Bian Wisangko (Shofia Shireen) untuk memugar rumahnya itu menjadi museum. Dibantu oleh Prof Dirga (Joseph Kara), Mayang (Sahila Hisyam) dan Darmo (Coki Anwar). Rumah milik Risang Wisangko ternyata menjadi tempat tinggal yang memiliki banyak arca, prasasti d

Tiga Proyek Film Indonesia Mendapat Penghargaan di Project Market BIFAN 2024 Korea

Image
    Bucheon, 9 Juli 2024, kabar menggembirakan datang dari Bucheon, Korea Selatan! Tiga proyek film genre Indonesia mendapatkan penghargaan dalam NAFF Project Market dan Goedam Campus Pitching yang menjadi rangkaian Bucheon International Fantastic Film Festival (BIFAN) 2024.      Dua proyek film genre Indonesia, “Dancing Gale” dan “Virgin Bash” mendapatkan penghargaan di NAFF Project Market. Sementara proyek film “The Heirlooms” mendapat Bucheon Awards di Goedam Campus Pitching. Pengumuman pemenang berlangsung pada Selasa, 9 Juli 2024 di Convention Hall, Webtoon Convergence Center Bucheon, Korea Selatan.     Sebelum penghargaan diumumkan dewan jury menyampaikan bahwa jury yang terdiri dari Yulia Evina Bhara (Autobiography, Tiger Tripes, 24 Jam Bersama Gaspar), Mike Macari dan Yohwan Kim, sepakat untuk memberikan penghargaankepada proyek-proyek yang memiliki kombinasi aspek: Memperesentasikan proyek dengan jelas dan hadir pitching dengan persiapan yang baik, Kreativitas cerita dan seber

Film Dokumenter “All Access to Rossa 25 Shining Years” Soroti Berbagai Sisi Kehidupan Rosa Yang Pribadi

Image
    Jakarta, 03 Juli 2024, Time International Films mempersembahkan film “All Access to Rossa 25 Shining Years” yang diproduksi Inspire Pictures dan Sinemaku Pictures, dan diproduseri oleh Umay Shahab, Inarah Syarafina, Sugi Compros, Boy Rianto Latu, serta Alfreno Kautsar Ramadhan. Selain menjadi bintang utama, Rossa juga turut menjadi produser eksekutif bersama Irwan D. Mussry, P. Intan Sari, Yahni Damayanti serta Prilly Latuconsina. Film yang disutradarai oleh Ani Ema Susanti tersebut direncanakan akan tayang di seluruh jaringan bioskop Indonesia pada tanggal 1 Agustus 2024.    Menyambut penayangan film tersebut, Time International Films bersama Inspire Pictures dan Sinemaku Pictures merilis official poster dan trailer yang menampilkan kemeriahan dari konser Rossa 25 Shining Years. Selain itu, dalam trailer yang baru dirilis juga memperlihatkan kehidupan pribadi dari sang diva yang belum pernah terlihat sebelumnya, serta menghadirkan orang-orang yang menjadi support system-nya sepert