Series Serigala Terakhir 2 Dirilis Untuk Memenuhi Harapan Penggemar Musim Pertama



      Jakarta, 16 Agustus 2022, kesuksesan series Serigala Terakhir musim pertama yang ditonton oleh 11 juta lebih pelanggan Vidio dan desakan para penggemar series ini, mendorong dirilisnya series Serigala Terakhir 2. Series yang diadaptasi dari Film Serigala Terakhir karya Sutradara Upi, di musim kedua ini masih diproduksi Screenplay Films dengan Wicky V. Olindo sebagai produser dan disutradarai serta dikerjakan naskahnya oleh Tommy Dewo.       

      Di musim kedua ini, berkisah tentang Alex yang setelah menghilang pun, kabar Alex tetap mencuri perhatian Naga Hitam. Terlebih dengan terbakarnya 3 pabrik obat milik mereka secara misterius. Kecurigaan Naga Hitam akhirnya jatuh pada unit polisi pemberantas organisasi kriminal bernama Denpator dan organisasi Laba-laba Merah yang mengedarkan obat baru. Sementara Alex, temyata bekerja sebagai informan Denpator demi informasi tentang keluarganya. Keadaan makin memanas ketika Reno, mantan Anggota Naga Hitam muncul. Mungkinkah Alex dapat mengalahkan semua musuhnya? Berapa harga yang harus ia bayar untuk bertemu dengan keluarganya? 

      Terdapat banyak penambahan pemain baru di musim kedua ini selain pemain utamanya, yang disesuaikan dengan kebutuhan cerita. Berikut ini adalah nama-nama pemeran series Serigala Terakhir 2,  Abimana Aryasatya (Alex), Ganindra Bimo (Reno), Hannah Al Rashid (Aryati), Wulan Guritno (Magda), Revaldo (Delon), Hana Malasan (Bintang), Lukman Sardi (Bobby), Donny Alamsyah (Margo), Mathias Muchus (Robert), Bizael Tanasale (Toba), Agra Piliang (Norman), Nikita Rizki (Kayla), Claresta Taufan (Rinta) 

     Series bergenre action ini terdiri dari 8 episode dan mulai tayang di aplikasi Vidio mulai tanggal 17 Agustus 2022.










Comments

Popular posts from this blog

Vidio Original Series Gelas Kaca: Potret Pelik Ujian Cinta Dan Kesetiaan Dalam Rumah Tangga

Film Horor Misteri 'Lembayung' Terinspirasi Dari Kisah Nyata Dan Merupakan Karya Perdana Baim Wong

FILM SAKARATUL MAUT KARYA TERBARU SIDHARTA TATA